Halo troopers! kali ini mimin akan buat tutorial tentang cara mengatasi lupa password atau kata sandi akun Garena. Mungkin teman-teman pada bingung bagaimana cara mengatasinya, nah disini mimin akan beritahu solusinya.

Lupa kata password akun Garena berakibat kita tidak bisa mengakses atau login ke dalam game-game yang ada di Garena seperti Free Fire, AOV (Arena Of Valor), Call off Duty Mobile, League of Legends, dan FFA Online 3. Untuk itu perlu diikuti langkah-langkah dibawah ini agar bisa login kembali.

Tapi sebelum mengikutinya pastikan kamu bisa mengakses email sewaktu daftar ke Garena dulunya dan email tersebut sudah terferifikasi. Kalau sudah, berarti kamu dapat kembali membuat password baru pada akun garena.

Mengatasi Lupa Password Akun Garena Indonesia

1. Buka situs garena atau klik link ini: Account Garena. Klik Lupa Password.

2. Pada kolom pertama isikan alamat email atau username anda. Kemudian klik SELANJUTNYA.

3. Klik DAPATKAN EMAIL VERIFIKASI. Pesan yang berisikan link verifikasi akan dikirim ke email kamu. Silahkan cek inbox.

4. Jika sudah ada pesan masuk dari garena, buka pesan tersebut dan klik link verifikasi yang ada di dalamnya.



5. Sekarang silahkan buat password baru. Password pada kolom 1 dan 2 harus sama. Pastikan ada ceklis warna hijau sebelum tekan KONFIRMASI. Kalau sudah, klik KONFIRMASI.


Sampai disana kamu sudah berhasil membuat akun garena garena yang lupa passoword.Kamu sudah bisa login kembali ke akun garena seperti biasa dengan memasukan password baru yang telah dibuat tadi.

Begitulah tips cara mengatasi lupa password akun garena terbaru 2020. Langkah diatas kita mengandalkan sebuah email yang sudah terifikasi. Jika anda sudah tidak bisa mengakses email maka kemungkinan besar akun garena anda sulit untuk dikembalikan.

Jadi intinya, apapun akunya yang paling perlu diingat dan dicatat baik-baik adalah email dan password-nya. Dengan begitu semua akun yang bermasalah bisa dikembalikan.